Pada kesempatan ini saya akan menulis mengenai Contoh Perjanjian Konstruksi Pemasangan, Pengadaan Dan Kerja Instalasi Conveyor Batubara Untuk Pembangkit Listrik Bilingual. Sebenarnya perjanjian ini diperuntukan pada umumnya untuk pemasangan dan instalasi pembangkit listrik, namun saya akan membahas khusus perjanjian untuk Conveyor Batubara Untuk Pembangkit Listrik yang semakin populer akhir-akhir ini.
Pada dasarnya perjanjian sehubungan dengan kesepakatan kedua belah pihak dalam melakukan pekerjaan perencanaan, pengadaan, dan pemasangan belt conveyor / atau instalasi berat dan kompleks lainnya pada Lokasi Pemasangan dan Pemberi Jasa dengan ini setuju menerima dan melaksanakan penunjukkan tersebut sesuai dengan ketentuan dan persyaratan. Itulah definisi yang tepat menggambarkan perjanjian ini. Objek perjanjiannya adalah instalasi pembangkit tenaga listrik.
Karena objek perjanjian yang kompleks, maka bentuk kontrak nya biasanya kompleks pula. Hal tersebut untuk melindungi para pihak, khususnya pembeli jasa/barang agar menerima hasil sesuai yang dengan yang diinginkan/diperjanjikan.
Mari kita bahas satu persatu-satu, apa-apa saja yang penting untuk diatur.
Karena pekerjaan yang kompleks, makna “melakukan pekerjaan perencanaan, pengadaan, dan pemasangan belt conveyor pada Lokasi Pemasangan” harus dituliskan secara detil. Hal ini untuk memperjelas hak dan kewajiban masing-masing pihak. Jangan sampai nanti ketidakjelasan kewajiban dari Penyedia jasa menyebabkan konflik yang menghambat instalasi.
Ruang lingkup pekerjaan paling tidak harus memuat hal-hal sebagai berikut:
- pekerjaan perencanaan, pengadaan material, dan pemasangan struktur besi pendukung Jetty conveyor (CV-1A/B) termasuk pemasangan komponen komponen besi diatas struktur besi pendukung;
- pekerjaan perencanaan, pengadaan material dan pemasangan dari stacker tripper (CV-2).
- pekerjaan perencanaan, pengadaan material dan pemasangan dari discharge conveyor (CV-3)
- pekerjaan perencanaan, pengadaan material, dan pemasangan dari struktur besi transfer tower No #1 (TT-1)
- pekerjaan perencanaan, pengadaan material, dan pemasangan dari bypass conveyor (CV-4).
- pekerjaan perencanaan, pengadaan, dan pemasangan Conveyor CV-05 (only skirt)
- dan jenis pekerjaan lainnya yang menurut Anda perlu untuk dikerjakan oleh Penyedia Jasa
Mengenai proses pembayaran seharusnya dilakukan secara bertahap sesuai dengan progres pekerjaan. Hal ini selain untuk melindungi hak dari Pembeli Jasa, juga memberikan “paksaan” kepada Penyedia Jasa agar menyelesaikan tahapan-tahapan pekerjaan sesuai dengan yang disepakati. Misalnya, Pembayaran uang muka wajib dibayarkan sebesar 20% dari Nilai Pekerjaan (“Uang Muka”). Selanjutnya, Pembayaran atas 70% dari Nilai Pekerjaan ada baiknya dibayarkan sesuai dengan perkembangan Pekerjaan yang telah dilakukan atau diselesaikan oleh Pemberi Jasa dengan ketentuan-ketentuan dalam perjanjian (lihat perjanjian untuk lengkapnya).
Selain itu, harus diperhatikan pula mengenai uang retensi, Pyakni penahanan pembayaran sebagian Nilai Pekerjaan sebesar 10% dari Nilai Pekerjaan sampai dengan Pemberi Jasa menyerahkan Warranty Bond . Apa itu warranty bond? yakni jaminan garansi atas Mesin dan Peralatan dalam bentuk bank garansi atau jaminan lainnya yang setara dengan 10% dari Nilai Pekerjaan (“Jaminan Garansi”) kepada Pengguna Jasa setelah tahapan Commisioning selesai dilaksanakan.
Berikut Contoh Perjanjian Konstruksi Pemasangan, Pengadaan Dan Kerja Instalasi Conveyor Batubara Untuk Pembangkit Listrik Bilingual yang sesuai dengan standar perjanjian bisnis internasional.
Note : Anda dapat membeli Draft Perjanjian ini seharga Rp500.000 untuk mendapatkan draft perjanjian ini. Silahkan transfer sejumlah uang tersebut ke Rekening Bank Raykat Indonesia (BRI) dengan Nomor Rekening 114801007728507 , atas nama Obbie Afri. Setelah transfer, silahkan sms atau WA konfirmasi telah membayar ke nomor 08118887270 (WA) . Apabila Anda lebih ingin mempersonalisasi kontrak jenis ini yang lebih mendalam lagi Anda dapat menggunakan Jasa Layanan Kami dengan klik di sini.
Atau untuk proses yang cepat dan aman, Anda bisa membayar dengan meng-klik tombol di bawah ini dengan harga yang sama . Setelah pembayaran berhasil, draft Perjanjian Konstruksi Pemasangan, Pengadaan Dan Kerja Instalasi Conveyor Batubara Untuk Pembangkit Listrik ini + invoice akan secara otomatis terkirim ke alamat email yang Anda isi dalam form pembayaran.
Sehubungan dengan hal tersebut bagi Anda yang memerlukan perjanjian berbahasa inggris terkait dengan Subcontract Agreement for Fabrication of Steel Structure, maka perjanjian di bawah ini dapat menjadi referensi.
Selanjutnya, apabila diperlukan perjanjian yang mengatur mengenai monitoring kegiatan utama, maka Monitoring Service Agreement Sample dapat dijadikan referensi.
Note : Anda dapat membeli Draft Contoh Perjanjian-perjanjian diatas, silahkan sms atau WA nomor 08118887270 (WA) untuk mendapatkan perjanjian ini.